Jakarta (rajaonlinenews.com)– Bupati Rokan Hilir (Rohil), H. Bistamam, melakukan roadshow ke Jakarta dalam rangka mempercepat pembangunan daerah. Ia bertemu dengan berbagai kementerian guna memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah demi kemajuan Rokan Hilir di berbagai sektor.
Selama beberapa hari ke depan, Bupati Rohil dijadwalkan bertemu dengan pejabat dari berbagai kementerian, termasuk Kementerian Kehutanan, Kementerian Pertanian, Bappenas, Kementerian Investasi, Kementerian Kesehatan, PLN, serta Kementerian Kelautan dan Perikanan. Pertemuan ini bertujuan menghadirkan program-program strategis yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Rohil.
"InsyaAllah, pertemuan ini kami manfaatkan semaksimal mungkin untuk menghadirkan program-program pembangunan dari pusat ke daerah,"ujar Bupati Rohil dengan penuh semangat. Ia menekankan bahwa sektor pertanian, kehutanan, kesehatan, dan kelistrikan menjadi prioritas utama dalam pembahasannya dengan pemerintah pusat.
Langkah ini menjadi harapan besar bagi masyarakat Rohil. Dengan adanya dukungan langsung dari kementerian terkait, pembangunan di Rokan Hilir diharapkan semakin cepat terealisasi. Masyarakat pun menanti hasil nyata dari audiensi ini demi kemajuan daerah mereka.
Berikut jadwal sementara audiensi Bupati Rohil bersama jajaran kementerian terkait:
Minggu, 4 Mei 2025
- Kementerian Kehutanan | 16.30 WIB - selesai
Agenda: Makan malam bersama di Rumah Dinas Jl. Taman Patra Raya No. 11, Kuningan Timur, Jakarta Selatan
Senin, 5 Mei 2025
- Kementerian Pertanian | 08.30 WIB - selesai
- Bappenas | 10.30 - 12.00 WIB
- Kementerian Investasi | 14.00 WIB - selesai
- Kementerian Kesehatan | 15.30 WIB - selesai (alternatif 17.00 WIB)
Selasa, 6 Mei 2025
- Direktur Distribusi PLN | 08.00 WIB - selesai
- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) | 10.00 WIB - selesai
- Kementerian ESDM | 13.00 WIB - selesai
Rabu, 7 Mei 2025
- Kementerian PUPR | 09.00 WIB - selesai
- Kementerian Perindustrian | 09.30 WIB - selesai (tentatif)
- Kemendikbudristek (Mendikdasmen) | 13.00 WIB - selesai
Kementerian yang masih dalam proses konfirmasi:
- Kemenko Perekonomian
- Kementerian Perhubungan
- Kementerian Keuangan
Dengan serangkaian pertemuan ini, diharapkan berbagai program pembangunan dapat segera terwujud untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Rokan Hilir. (Protokoldokpim)