Rohil

Halaman

Lomba Mancing HUT ke-52 HNSI Rohil: Meriah dan Penuh Semangat

Rabu, 21 Mei 2025, Mei 21, 2025 WIB Last Updated 2025-05-21T12:32:30Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

Bagansiapiapi(rajaOnlineNews.com) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI), DPC HNSI Kabupaten Rokan Hilir menggelar lomba mancing yang berlangsung meriah di Pelabuhan Internasional Bagansiapiapi, Rabu (21/5/2025). Acara ini diikuti oleh 300 peserta yang antusias menunjukkan kemampuan mereka dalam memancing.


Pembukaan lomba ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPC HNSI Rohil, Jaswadi. Turut hadir dalam acara ini Kadis Perikanan Rokan Hilir M Amin, Wakil Ketua DPRD rohil Imam Suroso, Kapolsek Bangko AKP Buyung Kardinal SH.MH, Kasat Pol Airud Polres Rohil AKP Ricki Marzuki,SH, Kodim Rohil, Basarnas, tokoh masyarakat Rudi Karim, serta sejumlah pejabat, dan segenap pengurus HNSI Rohil. 




Ketua DPC HNSI Rohil, Jaswadi, mengucapkan terima kasih kepada Ketua HNSI Riau, Hendrawan, yang telah memberikan dukungan penuh terhadap terselenggaranya acara ini. Ia berharap lomba mancing dapat menjadi agenda tahunan dan berkelanjutan, bahkan dapat dirayakan pada HUT Kabupaten Rokan Hilir di masa mendatang.


Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga menjadi momen penting bagi nelayan untuk menyampaikan aspirasi. Jaswadi mengungkapkan kekhawatirannya terkait maraknya pukat harimau dan bubu tarik yang meresahkan nelayan Panipahan. Ia berharap pemerintah daerah segera mengambil tindakan untuk mengatasi praktik ilegal tersebut.




Sementara itu, Kadis Perikanan Rohil, M Amin, mengajak kepengurusan baru HNSI untuk melakukan kegiatan positif yang berjangka panjang. 


"Kami berharap organisasi ini tidak hanya melakukan kegiatan seremonial, tetapi juga mendorong edukasi kepada anak-anak agar mencintai laut dan sungai dengan tidak membuang sampah sembarangan," ujarnya.




Kasat Pol Airud Polres Rohil, AKP Ricki Marzuki, juga mendukung penuh kegiatan ini. Menurutnya, lomba mancing adalah cara menangkap ikan yang ramah lingkungan tanpa merusak ekosistem laut. 


"Kami dari Pol Airud Polres Rohil berkomitmen untuk terus mengayomi para nelayan serta bersinergi dengan dinas terkait dan HNSI Rohil," paparnya.




Daftar Pemenang Lomba Mancing  

Kategori Ikan Kecil:   

Juara 1: Daus  

Juara 2: Jaya  

Juara 3: Rido  


Kategori Ikan Terbesar:  

Juara 1: Idas  

Juara 2: Indra  

Juara 3: Raffa  




Dengan penuh semangat kebersamaan, acara ini menjadi ajang yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan manfaat bagi nelayan dan masyarakat sekitar. Semoga lomba mancing ini dapat terus diselenggarakan dan menjadi tradisi yang membanggakan. (MAD) 

Komentar

Tampilkan

Iklan Dprd